Desa Cintaasih

Kec. Samarang
Kab. Garut - Jawa Barat

Info
SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI DESA CINTAASIH

Artikel

PONPES AL-HIKMAH DESA CINTAASIH KECAMATAN SAMARANG GARUT JAWA BARAT

Administrator

21 Mei 2023

186 Kali dibuka

Pondok pesantren yang melembaga di masyarakat, terutama di pedesaan merupakan salah satu lembaga pendidikan Islam tertua di Indonesia. Pesantren merupakan lembaga pendidikan yang unik. Tidak saja karena keberadaannya yang sudah sangat lama, tetapi juga karena kultur, metode, dan jaringan yang diterapkan oleh lembaga agama tersebut. Kiprah pesantren dalam berbagai hal sangat dirasakan oleh masyarakat. Salah satu yang menjadi contoh utama adalah, pembentukan kader-kader ulama.

Inilah Pondok Pesantren Al-Hikmah, merupakan salah satu pesantren yang berdiri di Desa Cintaasih, Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut, tepatnya di Kampung Cimencek RT. 5 RW. 2. Pimpinan pondok pesantren ini adalah Bapak KH. Moch I Ruhiat. Beliau mulai mendirikan pesantren dari awal tahun 1984. sejak awal beliau mendirikan pesantren, santri nya merupakan warga sekitar, beliau mengajar mengaji di madrasah selanjutnya sehingga asrama nya bertambah banyak. 

  Mata pelajaran yang paling pokok adalah kitab tafsir untuk yang sudah dewasa, tauhid, ilmu salaf, usia santri mulai dari usia SD, SMP, SMA dengan kegiatan rutin mengaji ba'da subuh, dilanjutkan pukul 7 sampai jam 9 pagi, kemudian istirahat sampai pukul 11 pagi, dilanjutkan mengaji lagi mulai pukul 13.00-15.00, dan kembali mengaji dari pukul 16.30 – 17.00 dengan tingkatan mata pelajaranyang berbeda di setiap waktunya.

Pesantren Salafiyah ini memiliki 24 asrama laki-laki dan 17 asrama perempuan dengan jumlah tingkatan yang berbeda mulai dari kelas Ibtida, kelas 1 Sanawi, kelas 2 Sanawi, dan Ma'had Ali. Hingga saat ini jumlah santrinya mencapai kurang lebih  500 santri yang terdiri dari laki laki dan perempuan. Sementata jumlah tenaga pengajar sebanyak 17 orang laki laki dan perempuan. 

Santri yang mondok / belajar disini berasal dari berbagai daerah , seperti dari berbagai daerah di Garut Selatan , Garut Kota, bahkan dari luar daerah Garut. 

Fasilitas pembangunan terus di lakukan oleh ponpes Al-Hikmah untuk meningkat kan sarana dan prasarana untuk para santri.

Pesantren ini memiliki banyak alumni yang menjadi tokoh dan membuka pesantren sendiri, dan ada juga yang dilanjutkan pesantren di luar negeri seperti ke Mesir, serta mencetak banyak lulusan terbaik lainnya.

Form Komentar

Nama
Telp./HP
E-mail

Komentar

Kirim Komentar

Captha
Matematic

Komentar Facebook

Aparatur Desa

Kepala Desa

Ade Mohammad Sofyan

Mamad Abdul Hamid

Mamad Abdul Hamid

Sekretaris Desa

NONO SUJONO

NONO SUJONO

Kasi Kesejahteraan

ANDRI ANDRIANTO

ANDRI ANDRIANTO

Kasi Pelayanan

SAEPULLOH

SAEPULLOH

Kasi Pemerintahan

DASEP SAMSUL ZAELANI

DASEP SAMSUL ZAELANI

Kaur Perencanaan

EUIS SITI ZAKIYAH

EUIS SITI ZAKIYAH

Kaur Tata Usaha Dan Umum

AYI SAPARI

AYI SAPARI

Kaur Keuangan

ZILAN HARMAENI RAHMAN

ZILAN HARMAENI RAHMAN

Kepala Dusun 1

WILDAN RAMDANI

WILDAN RAMDANI

Kepala Dusun 2

RIFQY ALMUHSY

RIFQY ALMUHSY

Kepala Dusun 3

Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri

Desa Cintaasih

Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut, Jawa Barat

Agenda

Belum ada agenda terdata

Sinergi Program

Komentar

Media Sosial

Statistik Pengunjung

Hari ini:41
Kemarin:43
Total:47.091
Sistem Operasi:Unknown Platform
IP Address:18.97.14.89
Browser:Tidak ditemukan

Lokasi Kantor Desa

Latitude:-7.222310050433732
Longitude:107.83889519658142

Desa Cintaasih, Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut - Jawa Barat

Buka Peta

Wilayah Desa